Sunday, November 27, 2011

"Asmara" Mengobati Kerinduan


Di dunia musik Indonesia, Era 90 an merupakan era keemasan musik Pop Melayu. Kebanyakan para penyanyi single maupun grup band pada masa itu yang memakai genre musik ini didominasi dari negeri jiran, Malaysia, seperti Ami Search, Saleem Iklim, grup band Lestari, Eye, Spoon, Wings, dan masih banyak lainnya.


Selain itu tidak hanya dari Malaysia, dari Indonesia pun punya penyanyi-penyanyi yang membawakan lagu beraliran melayu dan suara mereka persis seperti penyanyi Malaysia yang punya lenggokan melayu, hingga mereka disangka artis Malaysia. Mereka adalah, Sultan, Darmansyah, Sonia, Faisal Asahan, dan Rudiath. Mereka semua membawakan lagu bergenre Pop Melayu  dan ada juga Rock Melayu.



Jujur, saya merupakan penikmat musik jenis ini karena lenggokan melayu dan iramanya yang syahdu nan sendu. Lagu jenis ini pun tidak pernah jemu alias bosan saya mendengarnya, meskipun usia lagu tersebut telah berumur lebih dari sepuluh tahun.


Di perjalanan tahun 2010, musik Pop Melayu kembali menggema di Indonesia. namun kali ini tidak lagi berasal dari negeri jiran, semuanya asli Indonesia. Berbagai grup Band yang muncul mengusung genre Pop Melayu adalah ST12, Wali Band, Kangen Band, Hijau Daun, dan masih banyak lainya. Konon, grup band ST12  yang mempelopori munculnya kembali Pop Melayu di Indonesia.


Namun, diantara sekian banyak grup band melayu yang menjamur, ST12 lah yang paling saya sukai. Ini tidak terlepas dari sosok sang vokalis, Charly van Houtten yang mempunyai suara lenggokan melayu, persis seperti penyanyi Pop Melayu Era 90 an. 


Beberapa waktu yang lalu Charly mengeluarkan sebuah lagu baru yang berjudul “Asmara”,. Lagu ini merupakan karya pertama setelah ia hengkang dari grup ST 12. Lagu ini juga hasil kerjasamanya dengan Pepeng, mantan gitaris ST 12.


Menurut saya, lagu ini adalah karya yang paling saya sukai karena malayunya lebih terasa, seakan-akan mengantarkan saya pada masa kecil, ketika baru-baru menikmati Pop Melayu di era 90 an. Saya sangat tergila-gila dengan lagu ini, jadi tak heran setiap hari saya selalu memutar berulang-ulang lagu ini di MP3 player HP saya. dan lagu ini, benar-benar mengobati kerinduan pada nostalgia Pop Melayu era 90 an.

Lagu ini juga bisa di dengar di blog ini,
lihat di atas kolom kanan
Lirik Asmara
Bila tak ada lagi cintamu yang indah untukku
Harusnya kau tahu betapa hidupku sepi tak sempurna
Bila tak ada lagi sayangmu yang tulus untukku
Harusnya kau tahu betapa hidupku sakit dan ku terluka

Hingga aku terjatuh tersiksa batinku
Sudah tak sempurna
Rusaklah harapanku dan lalu kau pergi
Kini terbang jauh hilang
Reff
Asmara.., Ini telah menyakitkanku
Cinta menusuk jantungku
Dan merusak hidupku , Ohoo ohoo

Asmara..., Kurang apa ku padamu?
Sampai kau tak kenal aku
Hingga ku terluka

Huooo , ohhh...

Ohhh...
Pernah aku terjatuh, tersiksa batinku
Sudah tak sempurna
Rusaklah harapanku
Terlalu kau pergi
Kini terbang jauh hilang

Asmara.., Ini telah menyakitkanku
Cinta menusuk jantungku
Dan merusak hidupku
Oohh
Asmara.., Kurang apa ku padamu?
Sampai kau tak kenal aku
Hingga ku terluka

Asmara.., Ini telah menyakitkanku
Cinta menusuk jantungku
Dan merusak hidupku
Uohhooo...
Asmara.., Kurang apa ku padamu?
Sampai kau tak kenal aku, ohhh
Hingga ku terluka





No comments:

Post a Comment